Bendungan Manikin terletak di Desa Kuaklalo, Nusa Tenggara Timur (NTT), dengan kondisi geologi yang kurang baik yang didominasi oleh tanah lempung bobonaro yang merupakan salah satu jenis tanah yang ekspansif. Tujuan penelitian ini adalah: Mengetahui nilai faktor keamanan pada lereng inlet dan outlet bangunan pengambilan tanpa perkuatan shotcrete dan soil nailing dan akibat adanya pembebanan dan setelah diberikan perkuatan shotcrete dan soil nailing. Analisis stabilitas lereng inlet dengan Geostudio menggunakan dua kondisi yaitu kondisi nonNWL (slope/w) tanpa perkuatan SF=1.141, dengan perkuatan SF=1.303, dan kondisi NWL (seep/w) tanpa perkuatan SF=1.528, dengan perkuatan SF=1.844. Dengan perhitungan manual stabilitas lereng inlet tanpa perkuatan SF= 1.260, akibat adanya gempa SF= 1.148 dan analisis stabilitas dengan perkuatan shotcrete dan soil nailing terhadap keruntuhan global SF=1,708. Hasil perhitungan stabilitas lereng outlet tanpa perkuatan slope/w SF=1.490, dengan perkuatan 1.597 lalu dengan perhitungan manual tanpa perkuatan menggunakan metode Bishop SF=1.791, akibat gempa SF= 1.600 dan analisis stabilitas dengan perkuatan shotcrete dan soil nailing terhadap keruntuhan global SF=1,665.
Copyrights © 2025