TARBAWI: Jurnal Pendidikan Agama Islam
Vol. 10 No. 01 (2025): TARBAWI: JURNAL PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

Moral Education Approach Through the Art of Jangkar Bumi Theater: A Case Study of the Kapai-Kapai Script for Class XI Students of MA Qudsiyyah Kudus

Khoirunnada, Muhammad (Unknown)
Al Mufti, Alex Yusron (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 May 2025

Abstract

Pendidikan akhlak merupakan aspek mendasar dalam pembentukan karakter peserta didik, khususnya dalam lingkungan pendidikan Islam. Berbagai metode telah diterapkan untuk menginternalisasi nilai dan akhlak melalui seni teater. Penelitian ini menganalisis bagaimana seni teater, khususnya pementasan Kapai-Kapai oleh Teater Jangkar Bumi, dapat menjadi media yang efektif untuk pembelajaran Akhlak di MA Qudsiyyah Kudus. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan desain studi kasus, yang melibatkan observasi, wawancara dengan sutradara, aktor, guru akhlak, dan siswa kelas XI. Hasil penelitian menunjukkan bahwa naskah Kapai-Kapai mengandung nilai dan akhlak yang kuat, seperti keimanan kepada Tuhan, pentingnya shalat, bahaya materialisme, serta kesadaran akan ketergantungan manusia kepada Tuhan. Teater ini terbukti membantu peserta didik memahami rancangan akhlak secara lebih mendalam melalui pengalaman kritik langsung dan reflektif terhadap peristiwa yang dipentaskan. Meskipun terdapat tantangan, seperti keterbatasan waktu, daya sumber, dan adaptasi naskah agar sesuai dengan kurikulum, pementasan tetap memberikan dampak positif terhadap kesadaran dan pemahaman peserta didik tentang nilai-nilai akhlak dalam kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, seni teater dapat menjadi alternatif inovasi dalam pendidikan akhlak di madrasah dan lembaga pendidikan Islam lainnya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

tarbawi

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Tarbawi (p-ISSN : 2527-4082, e-ISSN : 2622-920X) adalah media publikasi ilmiah yang fokus menyebarluaskan hasil penelitian di bidang Ilmu Keguruan dan Pendidikan Agama Islam. Jurnal ini diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah ...