AKSIOLOGIYA : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 7 No 4 (2023): November

Webinar Pelatihan Business Model Canvas untuk Pemetaan Ide Bisnis Wirausaha

Azmy, Ahmad (Unknown)
Risza Idris, Handi (Unknown)
Priyono, Agung (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2023

Abstract

Pelatihan business model canvas merupakan wujud pengabdian masyarakat dari Program Studi Magister Manajemen Universitas Paramadina. Proses pelatihan ini merupakan kerjasama dengan Kelurahan Cilandak Barat Jakarta Selatan. Webinar ini ditujukan untuk memberikan kompetensi baru kepada para pengusaha pemula dalam pemetaan ide bisnis. Pelatihan ini menggunakan Business Model Canvas (BMC). Para peserta diarahkan untuk memetakan dalam 9 kotak yang ada pada model bisnis. Peserta webinar mampu melakukan observasi komponen apa saja yang belum ada pada implementasi bisnisnya. Narasumber membahas tentang konsep kewirausahaan yang dijelaskan oleh Dr. Handy Risza. Narasumber yang menjelaskan konsep Business Model Canvas adalah Dr. Ahmad Azmy. Acara ini dilakukan secara virtual menggunakan Zoom Meeting. Jumlah peserta sebanyak 63 orang. Peserta pelatihan diberikan simulasi penggunaan Business Model Canvas (BMC). Hasil feedback webinar menunjukkan peserta puas atas pelaksanaan webinar ini. Komponen penilaian dimulai dari panitia, akses zoom meeting, materi pelatihan, penjelasan dari narasumber, kertas kerja, keinginan peserta untuk mengaplikasikan business model canvas, dan peningkatan pengetahuan bisnis. Semua mendapatkan respon positif dari peserta pelatihan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Axiologiya

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Aksiologiya merupakan jurnal pengabdian kepada masyarakat yang menjadi wadah ilmiah untuk pengabdian. Artikel merupakan hasil dari IbM, IbW, IbPE, IbIKK, atau pengabdian lainnya yang berasal dari non ...