eProceedings of Engineering
Vol. 11 No. 4 (2024): Agustus 2024

Aplikasi DocsQuik sebagai Pelaporan Formulir C1 Pemilu Berbasis Android dengan Penggunaan Cloud Computing Amazon Web Service dan Firebase serta Machine Learning YOLO sebagai Pengoptimalan

Gusdi, Angelita (Unknown)
Sujatmoko, Kris (Unknown)
Wibowo, Suryo Adhi (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2024

Abstract

Pemilu adalah media untuk pelaksanaan kegiatan memilih Presiden dan Wakil Presiden beserta jajarannya, yang dilaksanakan secara langsung, umum, rahasia, jujur, dan adil dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang- Undang Dasar tahun 1945. Pemilu menggunakan sistem campuran, yaitu sistem distrik dan sistem perwakilan berimbang. Wilayah negara dibagi menjadi beberapa daerah pemilihan yang menjadikan satu orang sebagai perwakilan merupakan sistem distrik. Dalam sistem perwakilan berimbang, partai politik yang memiliki perolehan suara terbanyak tetap mendapatkan jatah kursi tambahan, meskipun tidak memenangkan suara di daerah pemilihan. Laporan ini menggunakan aplikasi berbasis android yang menggunakan framework Flutter, Machine learning menggunakan model YOLOv8 dan Cloud Computing menggunakan Amazon Web Service (AWS) sebagai penyimpanan data dan pemprosesan yang bisa dibagikan antar pengguna. Kata Kunci: Aplikasi Mobile, Cloud Computing, DocsQuik, Formulir C1, Machine Learning, dan Pemilu

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

engineering

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian teknik. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...