Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan
Vol. 4 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 4 Nomor 1 (Juli 2025 -

Hubungan Pengetahuan Kandungan Merkuri dengan Keputusan Pembelian Produk Kecantikan pada Siswa Kelas XI SMK X: Penelitian

Mutiah Azizah (Unknown)
Sri Irtawidjajanti (Unknown)
Neneng Siti Silfi Ambarwati (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara pengetahuan kandungan merkuri dengan keputusan pembelian produk kecantikan pada siswa kelas XI SMK X. Populasi dan sampel pada penelitian ini adalah siswa kelas XI Program Kecantikan dan Spa SMK X tahun ajaran 2024/2025 yang menggunakan produk kecantikan sebanyak 66 siswa. Metode yang digunakan adalah kuantitatif asosiatif dengan teknik total sampling. Data sikumpulkan melalui kuesioner online menggunakan skala Guttman untuk variabel pengetahuan dan skala Likert untuk variabel keputusan pembelian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan siswa mengenai kandungan merkuri berada pada kategori tinggi (68,2%) dan keputusan pembelian produk kecantikan pada kategori sedang (43,9%). Uji korelasi Pearson menghasilkan nilai korelasi sebesar 0,185 dengan signifikan 0,136 (p>0,05), yang menunjukkan tidak terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan kandungan merkuri dengan keputusan pembelian. Temuan ini mengindikasikan bahwa keputusan pembelian siswa lebih banyak dipengaruhi oleh faktor lain seperti iklan dengan harga murah, tren, serta pengaruh teman sebaya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jerkin

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan is a journal on Faculty of Education. Jurnal JERKIN: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan is under the auspices of the Faculty of Education, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. The journal is registered with E-ISSN: 2961-9890. Jurnal ...