Kinerja karyawan dapat menunjang organisasi dalam mencapai tujuannya. Rumah sakit merupakan salah satu organisasi yang memer-lukan kinerja karyawan yang baik sehingga terwujud peningkatan efek-tivitas, efisiensi, maupun kualitas yang tinggi dalam menjalankan pela-yanan terhadap pasien. Penelitian ini merupakan studi kuantitatif yang bertujuan untuk menyelidiki dampak komitmen dan budaya organisasi terhadap kinerja karyawan, dengan mempertimbangkan Organizational Citizenship Behavior (OCB) sebagai mediator. Pengumpulan data dilakukan secara primer melalui kuesioner yang diisi oleh responden, dan pengujian hipotesis memanfaatkan metode Structural Equation Model berbasis Partial Least Squares (PLS) serta bootstrap resampling. Temuan penelitian ini mengindikasikan adanya pengaruh langsung dan signifikan dari komitmen organisasi dan OCB terhadap kinerja karyawan. Namun, budaya organisasi tidak secara langsung memengaruhi kinerja karyawan secara signifikan. Lebih lanjut, OCB ternyata menjadi penghubung penting, memediasi hubungan antara komitmen organisasi serta budaya organisasi dengan kinerja karyawan. Untuk mencapai kualitas pelayanan rumah sakit yang lebih baik, temuan ini menggarisbawahi perlunya peningkatan komitmen organisasi, penguatan budaya organisasi yang positif, dan pendorong perilaku OCB. Inisiatif-inisiatif ini akan berkontribusi pada peningkatan kinerja karyawan secara menyeluruh.
Copyrights © 2025