Pelayanan informasi obat sangat diperlukan untuk mendapatkan informasi obat secara tepat karena jika seseorang menggunakan obat secara tidak tepat akan mengakibatkan ketidakpatuhan pasien untuk meminum obat dan dapat menyebabkan resisten. Oleh karena itu, pada tinjauan literatur ini dilakukan evaluasi tingkat pemahaman pasien tentang aturan pakai obat, khasiat obat, cara pakai obat, waktu minum obat, dan perhatian minum obat yang telah di berikan. Tujuan dilakukan penelitian untuk mengetahui pemahaman dalam penggunaan antibiotik dan untuk mengetahui faktor penyebab ketidakpatuhan terhadap penggunaan antibiotik. Literature Review merupakan metode yang digunakan dalam penelitian ini dengan pemilihan topik secara komprehensif, dengan sumber menggunakan jurnal penelitian. Hasil review bahwa angka kepatuhan dalam penggunaan obat antibiotik masih sangat kecil. Perlu dilakukan pemberian informasi dan edukasi di setiap obat yang diberikan supaya resisten terhadap obat antibiotik tidak menjadi masalah dalam pemberian obat antibiotik. Perlu peran apoteker dan tenaga farmasi dalam memberikan informasi, konseling dan monitoring diperlukan selama mengkonsumsi antibiotik karena dapat meningkatkan nilai kepatuhan dalam penggunaan obat antibiotik.
Copyrights © 2025