Journal Of Science Education And Management Business
Vol. 4 No. 2 (2025): JOSEMB (Journal Of Science Education And Management Business)

Pengaruh Capital Structure dan Firm Size Terhadap Nilai Perusahaan dengan Kebijakan Dividen sebagai Variabel Intervening pada Perusahaan Consumer Cyclical yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2019-2023

Syafrin, Indra (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menetahui seberapa besar pengaruh capital structure, firm size, terhadap nilai perusahaan dengan kebijakan dividen sebagai variabel intervening pada perusahaan sektor consumer cyclical. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Variabel independen pada penelitian ini adalah capital structure, dan firm size, sedangkan variabel dependen-nya adalah nilai perusahaan. terdapat 23 perusahaan sebagai sampel penelitian. Data diproleh dari laporan keuangan perusahaan yang diterbitkan oleh masing-masing perusahaan melalui website resminya. Menggunakan SPSS 25. Hasil penelitian ini adalah (1) capital structure secara parsial berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kebijakan dividen, (2) firm size secara parsial berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kebijakan dividen, (3) capital structure secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan, (4) firm size secara parsial berpengaruh negatif dan signifikan terhadap nilai perusahaan, (5) kebijakan dividen secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan, (6) kebijakan dividen tidak mampu memediasi pengaruh capital structure terhadap nilai perusahaan, (7) kebijakan dividen tidak mampu memediasi pengaruh firm size terhadap nilai perusahaan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JOSEAMB

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

JOSEAMB Menerbitkan artikel berdasarkan ruang lingkup ilmu ekonomi, bisnis, manajemen dan pendidikan. Jurnal ini memfasilitasi publikasi karya ilmiah di bidang ilmu ekonomi, bisnis, manajemen dan pendidikan. Jurnal ini didirikan oleh Riset Sinergi ...