Latar belakang penelitian ini adalah pemanfaatan bahan ajar yang masih terbatas membuat pembelajaran menjadi kurang optimal sehingga peserta didik mengalami kejenuhan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan proses pengembangan, kevalidan dan keterterapan e-modul berbantuan QuizWhizzer mata pelajaran Pendidikan Pancasila. Kebaruan terletak pada penggunaan E-modul sebagai pengganti modul konvensional yang dilengkapi komik dan permainan ular tangga dengan bantuan QuizWhizzer. Jenis penelitian adalah R&D (Research and Development) dengan model ADDIE menggunakan perhitungan presentase data validasi dan keterterapan. Hasil penelitian ini menunjukan e-modul berbantuan QuizWhizzer memperoleh presentase kevalidan materi sebesar 84% dari ahli materi I dan 94% dari ahli materi II, sehingga mendapatkan kategori “sangat valid”. Hasil kevalidan media memperoleh presentase sebesar 94% dari ahli media I dan 92% dari ahli media II dengan kategori kriteria “sangat valid”. Keterterapan media berdasarkan hasil angket respon guru memperoleh presentase sebesar 94% dan angket respon peserta didik sebesar 91%, sehingga mendapatkan kategori sangat praktis. E-modul memberikan visual serta kegiatan yang dapat menstimulus keinginan peserta didik dalam belajar
Copyrights © 2025