Bagimu Negeri : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 9, No 1 (2025)

PENGEMBANGAN POTENSI DAN KREATIFITAS ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DENGAN PEMANFAATAN APLIKASI LANGUAGE THERAPY FOR CHILDREN (MITA)

Aulianita, Rizki (Unknown)
Nisa, Khoirun (Unknown)
Mukhayaroh, Anna (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2025

Abstract

Pemenuhan kebutuhan teknologi bagi anak-anak berkebutuhan khusus merupakan salah satu faktor penting dalam menunjang pembelajaran mereka. Tidak terkecuali pada anak-anak berkebutuhan khusus di Lembaga Kazama, yaitu sebuah Lembaga yang menaungi ABK dengan pondasi memberikan layanan pusat terapi anak berkebutuhan khusus serta homeschooling untuk anak ABK. Kesulitan dalam hal pembelajaran dan konsentrasi merupakan salah satu point yang harus dibenahi sehingga perlu adanya teknologi yang dapat membantu dalam kegiatan belajar mengajar anak ABK agar lebih tertarik dan tidak mudah terdistraksi. Maka kami sebagai dosen, terhimbau untuk mencari aplikasi yang sesuai dan tepat bagi anak ABK yaitu dengan menerapkan Aplikasi Language Therapy For Children (MITA). Pada saat penerapan MITA dilakukan, menghasilkan 68% penerapan MITA dapat membantu anak ABK dalam hal fokus dan konsentrasi. Sehingga perlu implementasi dan penerapan aplikasi MITA dalam jangka waktu mendatang. Orang tua juga merasa terbantu dengan adanya aplikasi MITA, karena kelebihan aplikasi ini adalah dapat membantu anak ABK dalam terapi daya tangkap terutama visuallitasi ataupun user interface yang sangat menarik bagi anak-anak.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

bagimunegeri

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Environmental Science Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Social Sciences Other

Description

Bagimu Negeri : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (JBN) merupakan jurnal pengabdian kepada masyarakat yang menjadi wadah ilmiah untuk Kegiatan Pengabdian, dengan nomor E-ISSN 2548-866X dan P-ISSN 2548-8651 adalah jurnal multidisiplin ilmiah yang diterbitkan oleh lembaga penelitian dan pengabdian ...