Jurnal Impresi Indonesia
Vol. 4 No. 8 (2025): Indonesian Impression Journal (JII)

Analisis Faktor – Faktor Yang Berpengaruh Terhadap Kinerja Biaya Pada Proyek - Proyek Rancang Bangun Divisi Gedung PT. XYZ.

Pohan, Muhammad Fauzi (Unknown)
Wiguna, I Putu Artama (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Aug 2025

Abstract

PT XYZ merupakan perusahaan BUMN terkemuka di bidang konstruksi dan investasi, yang dalam beberapa tahun terakhir semakin banyak mengerjakan proyek-proyek dengan sistem rancang bangun khususnya di Divisi Gedung. Meskipun sistem ini diakui memiliki keunggulan dalam efisiensi waktu dan biaya dibandingkan sistem tradisional, implementasinya pada proyek-proyek PT XYZ tidak sepenuhnya menghasilkan kinerja biaya yang optimal. Berdasarkan data internal perusahaan, dari 21 proyek rancang bangun yang dilaksanakan pada tahun 2015–2023, sebanyak 43% mengalami pembengkakan biaya melebihi rencana awal. Dan trend dalam tiga tahun terakhir mengalami kenaikan jumlah proyek yang mengalami cost overrun. Berdasarkan hasil studi terhadap penelitian-penelitian sebelumnya, telah banyak dilakukan analisis faktor kinerja biaya proyek. Namun penelitian lebih lanjut penting untuk dilakukan analisis faktor kinerja biaya terhadap proyek rancang bangun khususnya dari sudut pandang kontraktor. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi kinerja biaya proyek rancang bangun pada Divisi Gedung PT XYZ dan indikator-indikator pembentuknya. Penelitian dilakukan dengan metode kuantitatif menggunakan pendekatan Structural Equation Modeling Partial Least Squares (SEM-PLS) untuk menguji hubungan antar variabel laten yang ditentukan berdasarkan studi literatur dan hasil wawancara pakar. Data dikumpulkan dari 50 responden yang terdiri dari Project Manager, Site Engineer Manager, Site Commercial Manager, Site Operational Manager dan CARM yang memiliki pengalaman menangani proyek-proyek rancang bangun di PT XYZ. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor financial dan contractor site management secara signifikan memengaruhi kinerja biaya proyek. Dan faktor contract secara tidak langsung memengaruhi kinerja biaya melalui mediasi faktor financial. Selain itu terdapat 4 indikator dominan pembentuk variabel dengan indikator perubahan lingkup kontrak pada faktor contract, indikator kontrol keuangan proyek yang buruk pada faktor financial, indikator komunikasi antar personil kurang baik pada faktor contractor site management dan indikator keterlambatan pengiriman material dan alat pada faktor resources. Temuan ini memberikan kontribusi penting dalam memahami struktur pengaruh antar faktor yang berperan dalam kinerja biaya proyek rancang bangun.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jii

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

The Jurnal Impresi Indonesia provides a means for sustained discussion of relevant issues that fall within the focus and scopes of the journal which can be examined empirically. The journal publishes research articles covering all aspects of social sciences, ranging from management, economics, ...