Jurnal Peduli Masyarakat
Vol 7 No 4 (2025): Jurnal Peduli Masyarakat: Juli 2025

Optimasilsasi Continuity of Care pada Ibu Hamil dengan Pre-Eklampsia Berat

Vepsiana, Dinalusfi (Unknown)
Harsima, Harsima (Unknown)
Chorirotun, Chorirotun (Unknown)
Wulandari, Dyah Ayu (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2025

Abstract

Preeklampsia ditandai dengan tekanan darah tinggi dan proteinuria positif pada atau setelah minggu ke-20 kehamilan. Deteksi dan pengobatan dini preeklampsia sangat penting untuk menghindari konsekuensi yang mengancam nyawa, termasuk kejang (eklampsia). Preeklampsia dapat memiliki konsekuensi jangka panjang bagi bayi baru lahir, seperti berat badan lahir rendah, kelahiran prematur, pertumbuhan janin yang terhambat, ketidaknyamanan janin, dan tingkat morbiditas dan mortalitas perinatal yang lebih tinggi. Penanganan yang tertunda akan memperburuk kondisi ibu. Continuity of care adalah cara efektif untuk menurunkan angka kematian ibu. Continuity of care bidan meliputi memberikan dukungan yang konsisten sepanjang proses persalinan, memprioritaskan kebutuhan ibu, dan berusaha mencegah intervensi medis yang tidak perlu, seperti mengidentifikasi dan merujuk wanita yang memerlukan perawatan bidan atau perawatan khusus. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dilaksanakan di Puskesmas Jepara selama 7 bulan dan diikuti oleh 30 orang ibu hamil dengan PEB. Kegiatan ini bertujuan agar ibu hamil dengan PEB dapat melakukan tatakelola yang baik terhadap kondisi dirinya agar tidak mengalami kondisi yang tidak diinginkan. Kegiatan dilakukan dalam 3 tahap, yaitu: Pendidikan Kesehatan, Dukungan Layanan Berkelanjutan, Pemantauan dan Evaluasi. Dengan adanya kegiatan Continuity of care pada ibu hamil dengan PEB di Puskesmas Jepara.didapatkan hasil bahwa kondisi ibu hamil dengan PEB lebih terpantau dengan baik.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JPM

Publisher

Subject

Education Health Professions Languange, Linguistic, Communication & Media Medicine & Pharmacology Other

Description

JURNAL PEDULI MASYARAKAT merupakan jurnal pengabdian masyarakat yang diterbitkan oleh Global Health Science Group pada volume 1 nomor 1 November 2019 dengan p-ISSN 2715-6524 dan e-ISSN 2721-9747 Jurnal ini menerima manuskrip yang berfokus pada kegiatan yang ada di masyarakat baik dalam bidang ...