Artikel ini bertujuan melihat trend penelitian terdahulu terhadap kajian perkembangan serta impilikasinya yang dapat mempengaruhi arah Bisnis Digitial UMKM. Teknik yang digunakan adalah systematik literature review dengan penjelasan naratif atas pertanyaan yang ditentukan. Peneliti mengambil sampel 10 tulisan terbanyak yang di citasi dari 98 karya ilmiah yang didapat dalam pencarian google schoolar melalui aplikasi publish and perish. Hasil kajian penelitian mengungkapkan bahwa tantangan utama UMKM bukan hanya soal teknologi, tapi juga aspek sumber daya manusia, keuangan, dan lingkungan pendukung. Digitalisasi menjadi strategi bagi setiap pelaku usaha untuk bertahan dan berkembang. Bisnis digital mengharuskan perubahan dalam pola pikir dan struktur organisasi, serta memerlukan tenaga kerja dengan keterampilan digital untuk mendukung manajemen strategis dan daya saing. Kontribusi studi Literatur menggambarkan trend perkembangan digital serta arah peluang untuk mengembangkan UMKM melalui tranformasi digital yang ada.
Copyrights © 2025