ABSTRAK Tradisi teut karbet merupakan tradisi yang dilakukan oleh masyarakat Reubee secara turun menurun, setiap malam lebaran kedua. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peran pemuda dalam melestarikan tradisi teut karbet di Mesjid Reubee serta menjelaskan tahapan dalam proses memainkan permainan meriam karbit dan mengetahui makna permainan meriam karbit bagi pemuda Gampong Mesjid Reubee. Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data yaitu observasi partisipatif, wawancara mendalam, studi dokumen dan studi literatur. Analisis data yang digunakan adalah On-going analysis dengan cara reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menggambarkan peran pemuda dalam melestarikan tradisi yang ada di Gampong Mesjid Reubee yang sudah dilestarikan sedari dulu secara turun-temurun oleh masyarakat, termasuk kedalam permainan rakyat atau permainan tradisional yang merupakan folklor setengah lisan. Permainan meriam karbit sudah menjadi sebuah tradisi dan memiliki makna bagi pemuda Gampong Mesjid Reubee.Kata kunci: Tradisi, Teut Karbet, Pemuda.
Copyrights © 2025