Pembangunan ekonomi lokal desa menuntut penguatan kelembagaan, salah satunya melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) sebagai entitas usaha milik desa. Namun, lemahnya kapasitas manajerial dan rendahnya partisipasi masyarakat masih menjadi tantangan utama di BUMDes Bangkit, Desa Bulurejo, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia pengelola BUMDes melalui pelatihan administrasi dan penyusunan Standar Operasional Prosedur (SOP) organisasi. Metode pelaksanaan meliputi observasi awal, diskusi kelompok terfokus, pelatihan, dan pendampingan intensif selama tiga hari yang melibatkan 15 pengelola dan perangkat desa. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan motivasi peserta, pemahaman yang lebih baik terhadap struktur organisasi dan SOP administrasi, serta munculnya komitmen untuk mengembangkan BUMDes secara lebih profesional. Program ini berdampak positif terhadap peningkatan kapasitas manajerial, dan dapat menjadi model replikasi bagi desa lain dengan karakteristik serupa.
Copyrights © 2025