Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Bisnis
Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Bisnis (SENATIB) 2025

Kontribusi Artifical Intelligence Terhadap Pengembangan Sumber Daya Manusia Di Sektor UMKM Digital

Octavian Kusdardjanto, Fakhri (Unknown)
Irbayuni, Sulastri (Unknown)
Sugito, Sugito (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Jul 2025

Abstract

Transformasi digital telah mendorong Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk mengadopsi teknologi agar tetap kompetitif di tengah perubahan pasar. Salah satu teknologi yang memainkan peran penting dalam mendukung adaptasi ini adalah Artificial Intelligence (AI). Artikel ini bertujuan untuk mengkaji kontribusi AI dalam pengembangan sumber daya manusia (SDM) pada sektor UMKM digital melalui pendekatan literature review. Hasil studi menunjukkan bahwa AI memiliki peran strategis dalam mendukung efisiensi manajerial, percepatan proses rekrutmen, efektivitas pelatihan, serta personalisasi dalam pengembangan kompetensi SDM. Selain itu, penggunaan AI juga terbukti meningkatkan resiliensi bisnis dan adaptabilitas digital UMKM. Namun, tantangan seperti rendahnya literasi digital, keterbatasan pelatihan, serta kesenjangan teknologi masih menjadi hambatan utama. Oleh karena itu, diperlukan kolaborasi antara pemerintah, akademisi, dan sektor swasta dalam membentuk ekosistem pengembangan SDM berbasis AI yang inklusif dan berkelanjutan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Senatib

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering Physics

Description

Prosiding SENATIB adalah kegiatan seminar berskala nasional yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Komputer Universitas Duta Bangsa Surakarta dalam rangka diseminasi hasil penelitian tentang teknologi informasi dan bisnis. Diharapkan pada tahun 2022 melalui penerbitan prosiding ini dapat terwujud ...