Aksi Kita: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 1 No. 5 (2025): SEPTEMBER-OKTOBER 2025

Tradisi Maulid Al- Barzanji Untuk Menumbuhkan Kecintaan pada Nabi Muhammad SAW di Desa Aek Ngali

Parlindungan (Unknown)
Ahyar Hamdi (Unknown)
Zulkarnain (Unknown)
Nur Prasanti (Unknown)
Normaliza (Unknown)
Aida Sahrani (Unknown)
Adelia Rangkuti (Unknown)
Sulistian Damayanti (Unknown)
Hamda Hamidah (Unknown)
Uswatun Hasanah (Unknown)
Rahmi Seri Hanida (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Sep 2025

Abstract

Pengabdian ini melihat pelaksanaan kegiatan Al-Barzanji serta dampaknya dalam meningkatkan rasa cinta dan penghargaan terhadap Nabi Muhammad SAW di masyarakat Desa Aek Ngali. Metode penelitian yang digunakan adalah metode PAR (Participatory Action Research). Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi di lapangan. Informan penelitian meliputi pengurus majelis taklim, peserta kegiatan Al-Barzanji, dan tokoh masyarakat Desa Aek Ngali yang terlibat dalam kegiatan tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa praktik kegiatan Al-Barzanji di Desa Aek Ngali dilakukan secara rutin setiap minggu pada malam Jumat, melibatkan berbagai kalangan masyarakat mulai dari anak-anak hingga dewasa. Kegiatan ini terdiri dari pembacaan syair-syair pujian kepada Nabi Muhammad SAW, disertai dengan pembacaan dan pemahaman terhadap kitab Al-Barzanji. Dampak dari praktik kegiatan Al-Barzanji ini adalah terbentuknya kesadaran dan rasa cinta yang lebih dalam terhadap Nabi Muhammad SAW di kalangan masyarakat Desa Aek Ngali. Kegiatan ini juga berperan dalam memperkuat nilai-nilai keagamaan dan memperkokoh jalinan sosial antarwarga. Simpulan dari penelitian ini adalah bahwa praktik kegiatan Al-Barzanji di Desa Aek Ngali memberikan kontribusi positif dalam menumbuhkan kecintaan pada Nabi Muhammad SAW serta memperkuat nilai-nilai keagamaan dan sosial di masyarakat setempat.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

aksikita

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences Other

Description

Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya pendidikan, ekonomi, agama, teknik, pertanian, sosial humaniora, komputer dan kesehatan yang ditulis dalam bahasa Indonesia maupun bahasa ...