Bunda Edu-Midwifery Journal (BEMJ)
Vol. 8 No. 2 (2025): September 2025

Efektivitas Penggunaan Aromaterapi Lavender Untuk Mengurangi Mual Muntah Pada Ibu Hamil Trimester Pertama Di RSUD Kardinah Tegal

Vina Kurnia Anggraeni (Unknown)
Tin Utami (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Sep 2025

Abstract

Kehamilan memicu perubahan fisik, mental, dan hormonal yang sering kali menyebabkan mual dan muntah di awal kehamilan, terutama karena peningkatan hormon estrogen, progesteron, dan HCG. Aromaterapi lavender merupakan salah satu pengobatan komplementer yang dapat memberikan efek relaksasi untuk membantu mengatasi mual dan muntah. Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas aromaterapi minyak atsiri lavender dalam menurunkan mual dan muntah (emesis gravidarum) pada ibu hamil trimester pertama. Metode penelitian ini menggunakan studi kasus. Hasil penelitian menunjukkan adanya penurunan yang signifikan pada tingkat mual dan muntah, dari skala 7 menjadi 3, setelah pemberian aromaterapi lavender. Temuan ini mengindikasikan bahwa aromaterapi lavender dapat menjadi intervensi komplementer yang efektif untuk mengurangi mual dan muntah pada ibu hamil trimester pertama.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

BEMJ

Publisher

Subject

Education Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Kebidanan “Bunda Edu-Midwifery Journal (BEMJ)” adalah jurnal yang diterbitkan dua kali dalam satu tahun oleh Lembaga Penelitian, Pengembangan dan Pengabdian Masyarakat Akademi Kebidanan Bunga Husada Samarinda. Adapun ruang lingkup/topik dalam Jurnal Ilmiah Kebidanan adalah bidang ...