Latar belakang penelitian ini adalah penurunan penjualan produk minuman fiber collagen "BLASH" di tengah persaingan industri minuman sehat Indonesia yang semakin ketat. Penelitian ini menganalisis pengaruh citra merek, kualitas produk, dan iklan terhadap niat beli konsumen pada produk minuman fiber collagen "Blash". Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh citra merek, kualitas produk, dan iklan terhadap niat beli konsumen. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan survei online terhadap 211 responden. Data dianalisis menggunakan regresi linear berganda, uji validitas, reliabilitas, serta uji asumsi klasik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa citra merek memiliki pengaruh paling dominan terhadap niat beli, diikuti oleh kualitas produk dan iklan, yang semuanya berperan signifikan. Secara simultan, ketiga variabel tersebut berkontribusi sebesar 88,9% terhadap niat beli. Temuan ini memberikan wawasan strategis bagi perusahaan untuk memperkuat branding, meningkatkan kualitas produk, dan mengoptimalkan iklan digital untuk meraih lebih banyak konsumen. Secara teoritis, penelitian ini memperkaya pemahaman mengenai niat beli dalam konteks pemasaran digital, khususnya di industri minuman kesehatan di Indonesia. Implikasi penelitian ini adalah perusahaan disarankan untuk memprioritaskan penguatan citra merek melalui storytelling yang autentik, menjaga konsistensi kualitas produk, serta mengoptimalkan strategi iklan digital yang lebih terarah dan interaktif untuk meningkatkan konversi niat beli menjadi pembelian aktual.
Copyrights © 2025