Journal of Innovative and Creativity
Vol. 5 No. 3 (2025)

Implementasi Green Human Resources Management Dalam Mendukung Keberlanjutan Perusahaan

Agoestian, Fitra Eko (Unknown)
Nuryati, Tita (Unknown)
Anggraeni, Annisa Fitri (Unknown)
Komar P, Deden (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Oct 2025

Abstract

Perubahan iklim dan degradasi lingkungan menuntut perusahaan untuk mengintegrasikan prinsip keberlanjutan dalam aktivitas bisnisnya. Green Human Resources Management (GHRM) menjadi pendekatan strategis yang menggabungkan nilai-nilai ramah lingkungan dalam manajemen sumber daya manusia. Penelitian ini bertujuan menganalisis implementasi GHRM dalam mendukung keberlanjutan perusahaan melalui studi literatur dan observasi partisipatif di beberapa perusahaan sektor manufaktur dan jasa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa praktik GHRM seperti rekrutmen hijau, pelatihan lingkungan, evaluasi kinerja berbasis lingkungan, dan sistem kompensasi hijau efektif membentuk budaya kerja yang berorientasi pada pelestarian lingkungan. Implementasi GHRM memberikan dampak positif terhadap aspek lingkungan, sosial, dan ekonomi perusahaan, antara lain pengurangan limbah, peningkatan kesadaran karyawan, serta efisiensi operasional dan reputasi perusahaan. Namun, terdapat tantangan signifikan berupa rendahnya pemahaman konsep, kurangnya dukungan manajemen puncak, dan investasi awal yang besar. Oleh karena itu, diperlukan strategi edukasi, komitmen pimpinan, serta perencanaan investasi bertahap agar GHRM dapat berjalan efektif dan berkelanjutan. Penelitian ini memberikan kontribusi dalam pengembangan strategi SDM hijau sebagai alat penting bagi perusahaan di Indonesia untuk meningkatkan daya saing sekaligus menjaga keberlanjutan lingkungan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

joecy

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Journal of Innovative and Creatifity (JOECY) publishes research articles in the field of education which report empirical research on topics that are significant across educational contexts, in terms of design and findings. The topic could be in curriculum, teaching learning, evaluation, quality ...