Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dalam mengembangkan media pembelajaran berbasis gamifikasi pada mata pelajaran matematika. Pelaksanaan program dilakukan melalui tiga tahap, yaitu sosialisasi, pelatihan luring, dan pendampingan daring. Pada tahap sosialisasi, kebutuhan nyata guru berhasil diidentifikasi sehingga modul dan perangkat pelatihan dapat disusun secara terarah. Tahap pelatihan memberikan pengalaman langsung bagi guru dalam memahami konsep gamifikasi, prinsip Joyful Learning, serta penggunaan media manipulatif, sekaligus melatih keterampilan mereka dalam merancang dan mensimulasikan media pembelajaran inovatif. Selanjutnya, tahap pendampingan berfokus pada penerapan hasil pelatihan di kelas melalui forum daring, yang memfasilitasi guru untuk mengembangkan, mempresentasikan, dan menyempurnakan media dengan bimbingan serta umpan balik dari tim pengabdian maupun rekan sejawat. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan, keterampilan, serta budaya kolaborasi dan inovasi dalam pembelajaran. Implementasi media berbasis gamifikasi yang dihasilkan guru diharapkan mampu menciptakan suasana belajar matematika yang lebih menyenangkan, interaktif, dan bermakna sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai secara optimal.
Copyrights © 2025