Artikel ini ditulis berdasarkan laporan kegiatan PKM yang dilaksanakan di SMA Negeri 1 Labuapi Kabupaten Lombok Barat. Kegiatan PKM yang secara khusus dimaksudkan untuk meningkatkan kemampuan apresiasi sastra bagi siswa-siswa di sekolah tersebut. Apresiasi merupakan upaya menghargai karya sastra prosa fiksi, puisi, dan drama (film). Apresiasi ini merupakan tahap awal untuk menyukai dan mencintai karya sastra. Sehubungan dengan hal ini, artikel ini ditulis dengan menggunakan metode kualitatif yang dititikberatkan pada sajian deskriptif dan etnografis. Adapun hal-hal yang menjadi fokus pembahasannya adalah, pertama, kegiatan PKM di SMA Negeri 1 Labuapi mendapat sambutan antusiasme yang sangat bagus dari manajemen sekolah dan peserta PKM karena kegiatan PKM ini cukup sejalan dengan program sekolah. Kedua, kegiatan PKM ini memiliki arti penting atau manfaat bagi peserta bahwa mereka mendapat pengetahuan baru terkait cara dan strategi yang baik di dalam mengapresiasi sastra. Dengan demikian, kegiatan PKM memberi motivasi dan inspirasi bagi para peserta untuk menjadikannya sebagai media bacaan dan kreativitas mereka.
Copyrights © 2025