Edusiana: Jurnal Ilmu Pendidikan
Vol. 3 No. 2 (2025): September 2025

Penerapan Pendekatan Kelompok Untuk Megembangankan Kecerdasan Logis Matematis Anak Usia Dini

Puspita Sari, Desty (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Sep 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan pendekatan kelompok dalam mengembangkan kecerdasan logis matematis anak usia dini. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, tes, dan dokumentasi. Subjek penelitian adalah 14 anak didik yang dijadikan sampel dengan teknik sampling jenuh. Instrumen penelitian berupa lembar observasi dan penilaian indikator kecerdasan logis matematis yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Data dianalisis menggunakan uji-t untuk mengetahui signifikansi hasil. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan pendekatan kelompok dapat meningkatkan kecerdasan logis matematis anak secara signifikan, ditunjukkan dengan nilai t_0 sebesar 11,7 lebih besar dari t tabel 2,160 pada taraf signifikansi 5%. Rata-rata skor capaian anak sebesar 3,73 dengan kriteria Berkembang Sangat Baik (BSB). Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa pendekatan kelompok efektif dalam mengoptimalkan perkembangan kecerdasan logis matematis anak usia dini.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

edusiana

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Edusiana: Jurnal Ilmu Pendidikan menerbitkan artikel ilmiah yang meliputi hasil kajian ilmiah di bidang pendidikan baik yang dilakukan oleh guru, dosen maupun peneliti independent. Kajian tersebut meliputi, filsafat pendidikan, psikologi pendidikan, bimbingan dan konseling pendidikan, metodologi ...