Permasalahan dalam pembelajaran matematika di SMA Negeri 10 Kota Jambi adalah rendahnya kemampuan pemecahan masalah siswa. Hasil observasi awal menunjukkan sebagian besar siswa kesulitan memahami soal nonrutin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh disposisi matematis terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika siswa Fase E SMA Negeri 10 Kota Jambi. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei. Sampel penelitian berjumlah 76 siswa yang ditentukan dengan teknik total sampling. Instrumen penelitian berupa angket disposisi matematis (20 butir pernyataan) dan tes pemecahan masalah (5 soal uraian). Hasil penelitian menunjukkan bahwa disposisi matematis berpengaruh signifikan terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika baik secara simultan maupun parsial. Nilai Adjusted R Square sebesar 0,417 menunjukkan bahwa 41,7% variansi kemampuan pemecahan masalah dijelaskan oleh disposisi matematis.
Copyrights © 2025