Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) merupakan strategi penting dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, salah satunya melalui kebiasaan mencuci tangan yang benar. Anak usia sekolah menjadi sasaran utama karena berada pada fase pembentukan perilaku dan berisiko tinggi terhadap penyakit menular. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui peran penyuluhan PHBS dalam meningkatkan pengetahuan dan membentuk kebiasaan mencuci tangan yang benar pada siswa sekolah dasar. Kegiatan penyuluhan dilaksanakan di SDS Kurnia Indah pada tanggal 7 Agustus 2025 dengan melibatkan 65 siswa kelas 5. Metode yang digunakan meliputi pre-test dan post-test, presentasi materi dengan media visual, serta demonstrasi praktik cuci tangan menggunakan media akrilik. Data dianalisis secara deskriptif dengan membandingkan nilai rata-rata pre-test dan post-test. Rata-rata nilai pre-test siswa sebesar 2,82 meningkat menjadi 4,38 pada post-test. Hasil ini menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan setelah diberikan penyuluhan. Pendekatan edukasi yang interaktif dan disertai praktik langsung terbukti efektif dalam memperkuat pemahaman siswa mengenai pentingnya mencuci tangan dengan benar. Penyuluhan PHBS berperan penting dalam meningkatkan pengetahuan dan membentuk kebiasaan mencuci tangan yang benar pada anak usia sekolah. Dukungan guru, orang tua, serta sarana prasarana yang memadai di sekolah diperlukan agar kebiasaan sehat ini dapat berkelanjutan.
Copyrights © 2025