Abdimas
Vol 21, No 2 (2017): Desember 2017

IBM GURU SEKOLAH DASAR MELALUI UPAYA PENINGKATAN KUALITAS GURU DENGAN 1 PELATIHAN PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN PADA IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013

Fakhruddin, Fakhruddin (Unknown)
Ahmadi, Farid (Unknown)
Sumilah, Sumilah (Unknown)
Ansori, Isa (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2017

Abstract

Penggunaan media dalam proses pembelajaran merupakan salah satu upaya untuk menciptakan pembelajaran yang lebih bermakna dan berkualitas. Penggunaan media dalam proses pembelajaran bertujuan agar proses pembelajaran dapat berlangsung secara tepat guna dan berdaya guna sehingga mutu pendidikan dapat ditingkatkan. Tim pengabdi mengadakan pendampingan secara intensif terhadap guru sekolah dasar dalam mengembangkan media pembelajaran, baik berbasis TIK maupun nonTIK di Kecamatan Karimunjawa, Jepara. Penggunaan media dalam proses pembelajaran merupakan salah satu upaya untuk menciptakan pembelajaran yang lebih bermakna dan berkualitas. Kemampuan guru dalam mengembangkan media mutlak dibutuhkan dalam proses pembelajaran karena dapat sarana untuk mencapai tujuan pembelajaran secara efektif dan efisien. Hasil pelaksanaan pengabdian, kemampuan guru dalam mengembangkan meningkat di Kecamatan Karimunjawa. Peningkatan kemampuan dalam merancang dan mengembangkan media oleh guru merupakan suatu langkah inovasi dalam pembelajaran kurikulum 2013. Pengembangan media bagi guru SD merupakan sebagai wujud aktualisasi pengembangan kemampuan pedagogik guru. Diharapkan, hasil pelatihan yang telah didapatkan pada pelatihan pembuatan media ini, dapat diaplikasikan pada pembelajaran di kelas sehingga nanti dapat menciptakan proses pembelajaran yang menyenangkan bagi siswa.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

abdimas

Publisher

Subject

Arts Humanities Social Sciences

Description

Jurnal Abdimas diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) Universitas Negeri Semarang sebagai wahana komunikasi penerapan ilmu pengetahuan teknologi, olahraga, budaya dan seni dalam memberdayakan ...