SAKOLA: Journal of Sains Cooperative Learning and Law
Vol 2, No 1 (2025): April 2025

Pengaruh Stress Akademik dan Sistem Blok Perkuliahan Terhadap Efektivitas Belajar Mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi Universitas Negeri Medan Angkatan 2022

Nurhaliza, Nurhaliza (Unknown)
Lubis, Pitri Aulia Usman (Unknown)
Sari, Sumila (Unknown)
Suhendra, Suhendra (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Sep 2025

Abstract

Efektivitas Belajar Mahasiswa merujuk pada sejauh mana proses pembelajaran di perguruan tinggi membantu siswa mencapai tujuan akademik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh stress akademik dan sistem blok perkulihan terhadap efektivitas belajar mahasiswa program studi pendidikan ekonomi universitas negeri medan angkatan 2022. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan asosiatif. Populasi yang digunakan mencakup semua mahasiswa pendidikan ekonomi tahun ajaran 2022. Metode pengambilan sampel yang diterapkan adalah purposive sampling dengan total sampel sebanyak 30 mahasiswa yang berasal dari kelas A dan B. Data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan analisis regresi linerar berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedua variabel independen tersebut memiliki dampak signifikan pada Efektivitas Belajar, baik secara simultan maupun secara terpisah. Stres Akademik berdampak negatif pada Efektivitas Belajar, sementara Sistem Blok Perkuliahan memberikan dampak positif, yang menunjukkan bahwa peningkatan dalam sistem blok perkuliahan dapat merangsang efektivitas belajar siswa. Ditemukan nilai signifikansi 0,05 (0,003 0,05), sehingga variabel Stres Akademik (X1) dan Sistem Blok Perkuliahan (X2) memiliki pengaruh signifikan secara bersamaan terhadap variabel Efektivitas Belajar (Y).

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

sakola

Publisher

Subject

Astronomy Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Mathematics

Description

SAKOLA: Journal of Sains Cooperative Learning and Law dengan nomor ISSN terdaftar 3046-787X (Cetak - Print) dan 3046-7179 (Online - Elektronik) adalah jurnal akses terbuka ilmiah yang diterbitkan oleh CV Rayyan Dwi Bharata. SAKOLA: Journal of Sains Cooperative Learning and Law bertujuan untuk ...