Moestopo Journal of International Relations (MJIR)
Vol 5, No 2 (2025): Moestopo Journal of International Relations (MJIR)

Upaya Indonesia Youth Foundation (IYF) Dalam Diplomasi Publik Indonesia Melalui Indonesian Language Learning Program Tahun 2020-2023

Putri, Rissa Aliria (Unknown)
Astuti, Wiwiek Rukmi Dwi (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2025

Abstract

Bahasa merupakan alat diplomasi publik yang efektif memperkenalkan identitas suatu bangsa. Tingginya minat asing terhadap Bahasa dan budaya Indonesia memotivasi Indonesia Youth Foundation (IYF) sebagai organisasi non-pemerintah untuk berpartisipasi dalam diplomasi publik melalui Indonesian Language Learning Program. Program ini merupakan yang mengajarkan dan menyebarluaskan Bahasa Indonesia kepada masyarakat asing dengan memanfaatkan potensi Bahasa Indonesia dan kebudayaan Indonesia. Penelitian ini memiliki tujuan mengidentifikasikan upaya IYF dalam diplomasi publik Indonesia melalui Indonesian Language Learning Program dengan menggunakan teori dan konsep diplomasi publik dan language as power. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan penggunaan data primer dan sekunder yang diperoleh melalui teknik pengumpulan data berupa wawancara semi-terstruktur, data, literatur serta dokumen terkait yang diperoleh dari narasumber, media cetak maupun online. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa upaya IYF dalam diplomasi publik Indonesia efektif dalam membangun citra positif nasional melalui pendekatan edukasi Bahasa Indonesia. Melalui pembelajaran Bahasa Indonesia dan Cultural Sharing, para peserta asing memperoleh pandangan baru yang mendalam tentang Indonesia, serta ketertarikan lebih terhadap Indonesia, walaupun dalam berjalannya program ini ada beberapa hambatan yang harus dihadapi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

mjir

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

MJIR Moestopo Journal of International Relations publish both opinion articles and research articles on International Relations Studies. Methods and theme might be various as long as encompass following topics, there are: - Foreign Policy - Conflict Resolution - Security Studies - International ...