Jurnal Pengabdian Masyarakat Ilmu Komputer
Vol. 2 No. 3 (2025): September

EVALUASI EFEKTIVITAS PELATIHAN UI/UX UNTUK PETUGAS REKAM MEDIS MENGGUNAKAN ANALISIS N-GAIN

Firdaus, Jeffry Atur (Unknown)
Khalifatulloh, Bhre Diansyah Dinda (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Sep 2025

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas program pelatihan perancangan User Interface (UI) dan User Experience (UX) bagi petugas rekam medis di fasilitas kesehatan primer. Metode yang digunakan adalah kuasi-eksperimen dengan rancangan one-group pre-test-post-test yang melibatkan tiga orang petugas rekam medis. Instrumen berupa kuesioner 15 soal diberikan pada tahap pre-test dan post-test, kemudian dianalisis menggunakan rumus Normalized Gain (N-gain). Hasil pengabdian menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada pemahaman peserta, dengan rata-rata skor N-gain sebesar 0,80 yang termasuk dalam kategori "Tinggi". Seluruh peserta (100%) mencapai peningkatan pemahaman yang substansial, dan berhasil merancang prototipe interaktif sederhana menggunakan aplikasi Figma. Simpulan dari pengabdian ini adalah pelatihan UI/UX terbukti sangat efektif dalam meningkatkan kompetensi petugas rekam medis non-IT, sekaligus memperkuat kesiapan mereka dalam mendukung implementasi Rekam Medis Elektronik (RME).   Kata Kunci: Pengabdian, Rekam Medis, UI/UX, N-Gain, Efektivitas

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpmik

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Environmental Science Social Sciences

Description

urnal Pengabdian Masyarakat Ilmu Komputer (JPMIK) merupakan Jurnal Nasional yang bertujuan untuk menerbitkan artikel tentang kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh sivitas akademika mencakup model, konsep, pelatihan, penyuluhan, sosialisasi dan implementasi terkait yang memanfaatkan keilmuan ...