Aulad : Journal on Early Childhood
Vol. 8 No. 2 (2025): May-Agustus 2025

Pengembangan Keterampilan Pemecahan Masalah Anak Usia 5-6 Tahun melalui Kegiatan Permainan Berbasis Etnopedagogi

Dewi, Meidiana Sonya Rachma (Unknown)
Wulan, Sri (Unknown)
Hapidin, Hapidin (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji permainan berbasis etnopedagogi dalam mengembangkan keterampilan pemecahan masalah pada anak usia 5-6 tahun. Permainan tradisional merupakan bagian penting dari warisan budaya yang tidak hanya berfungsi sebagai hiburan, tetapi juga memiliki nilai edukatif yang tinggi. Dengan menggunakan pendekatan Systematic Literature Review (SLR), penelitian ini menganalisis sepuluh artikel ilmiah yang relevan untuk mengidentifikasi kontribusi permainan tradisional terhadap perkembangan anak. Hasil analisis tren selama tujuh tahun terakhir (2018–2024) menunjukkan bahwa permainan berbasis etnopedagogi seperti petak umpet, engklek, tarik upih, dan gobak sodor mampu meningkatkan keterampilan pemecahan masalah seperti menunjukkan minat untuk menjelajah; kemampuan merencanakan strategi; serta mengevaluasi usaha. Selain itu, juga berkontribusi signifikan terhadap perkembangan motorik dan sosial anak, terutama dalam hal kerja sama, interaksi sosial, empati, kejujuran, dan kepatuhan terhadap aturan. Dengan demikian, rekomendasi dari penelitian ini adalah perlunya pengintegrasian permainan tradisional dalam pembelajaran anak, sebagai pendekatan pembelajaran berbasis budaya dan nilai lokal.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

aulad

Publisher

Subject

Education Public Health Social Sciences

Description

Aulad : Journal on Early Childhood is a periodically scientific journal published by Program Studi PG-PAUD Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai Riau, Indonesia. The journal focuses its scope on the issues on Early Childhood. We invite scientists, scholars, researchers, as well as profesionnals to ...