e-Jurnal Arus Elektro Indonesia
Vol. 11 No. 2 (2025)

Perancangan Sistem Smart Garage Berbasis IoT dengan Catu Daya Panel Surya dan Estimasi Efisiensi Energi: Implementasi Menggunakan NodeMCU ESP8266 dan Sensor Ultrasonik

Febriyansyah Ramadhan (Unknown)
Ita Rusmala Dewi (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2025

Abstract

Penggunaan sistem otomasi pada rumah tangga semakin berkembang seiring kemajuan teknologi Internet of Things (IoT), salah satunya adalah sistem smart garage yang mampu mengendalikan pintu dan pencahayaan secara otomatis. Namun, sistem seperti ini umumnya bergantung pada suplai listrik konvensional, yang dapat menjadi kendala dalam hal efisiensi energi dan keberlanjutan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem kendali pintu dan lampu garasi otomatis berbasis IoT yang didukung oleh sumber energi panel surya. Pendekatan perancangan sistem meliputi pemilihan komponen utama seperti mikrokontroler NodeMCU ESP8266, sensor ultrasonik, dan panel surya 10 watt, serta estimasi konsumsi daya dan ketersediaan energi harian berdasarkan data sekunder. Hasil analisis menunjukkan bahwa sistem ini mengonsumsi daya sebesar 11,86 Wh per hari, sedangkan energi efektif dari panel surya mencapai 35 Wh per hari. Dengan demikian, sistem dinilai layak untuk dioperasikan secara mandiri tanpa ketergantungan pada listrik PLN. Penelitian ini diharapkan menjadi landasan awal dalam pengembangan sistem smart garage berbasis energi terbarukan di lingkungan perumahan. Penggunaan sistem otomasi pada rumah tangga semakin berkembang seiring kemajuan teknologi Internet of Things (IoT), salah satunya adalah sistem smart garage yang mampu mengendalikan pintu dan pencahayaan secara otomatis. Namun, sistem seperti ini umumnya bergantung pada suplai listrik konvensional, yang dapat menjadi kendala dalam hal efisiensi energi dan keberlanjutan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem kendali pintu dan lampu garasi otomatis berbasis IoT yang didukung oleh sumber energi panel surya. Pendekatan perancangan sistem meliputi pemilihan komponen utama seperti mikrokontroler NodeMCU ESP8266, sensor ultrasonik, dan panel surya 10 watt, serta estimasi konsumsi daya dan ketersediaan energi harian berdasarkan data sekunder. Hasil analisis menunjukkan bahwa sistem ini mengonsumsi daya sebesar 11,86 Wh per hari, sedangkan energi efektif dari panel surya mencapai 35 Wh per hari. Dengan demikian, sistem dinilai layak untuk dioperasikan secara mandiri tanpa ketergantungan pada listrik PLN. Penelitian ini diharapkan menjadi landasan awal dalam pengembangan sistem smart garage berbasis energi terbarukan di lingkungan perumahan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

E-JAEI

Publisher

Subject

Electrical & Electronics Engineering

Description

JAEI (Jurnal Arus Elektro Indonesia) adalah majalah berkala ilmiah yang berisi hasil penelitian para peneliti, dosen dan praktisi mengenai ilmu-ilmu bidang keteknik elektroan khususnya di Indonesia dan tidak menutup kemungkinan hasil riset dari para penulis luar negeri. Arus yang dimaksud disini ...