CITIZEN: Jurnal Ilmiah Mulitidisiplin Indonesia
Vol. 5 No. 5 (2025): CITIZEN: Jurnal Ilmiah Multidisiplin Indonesia

Desain Metode Kerja Penggantian Instalasi Vertical Riser Flare Stack

Sugeng, Bambang (Unknown)
Sulardi, Sulardi (Unknown)
Sanjaya, Muhammad Diki (Unknown)
Toding, Maykel Gratia (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Oct 2025

Abstract

Riser flare stack adalah elemen yang sangat penting pada unit proses produksi minyak dan gas bumi dengan tugas utama membakar offspecification gas, sour gas dan over pressure process pengolahan minyak dan gas. Permasalahan yang dihadapi adalah kesulitan dekomisioning eksisting dan pemasangan riser flare stack penggantinya. Penelitian bertujuan memberikan metode solusi yang tepat atas permasalahan tersebut sehingga dapat menekan potensi kerugian akibat keterlambatan, potensi kecelakaan kerja dan potensi kegagalan pekerjaan. Penelitian ini menggunakan skema kebijakan strategis dengan pendekatan inovasi metode kerja atas permasalahan yang terjadi di lingkungan industri PT. XX. Identifikasi permasalahan dengan metode 5 why, penentuan bad actor penyebab masalah dengan metode fish bone, disain metode kerja dengan teknik 5W+2H, dan evaluasi tolok ukur keberhasilan dengan teknik pancamutu. Hasil penelitian menunjukan inovasi disain untuk mengatasi kesulitan pembongkaran riser flare stack dengan metode cut and down dan metode pemasangan dengan metode sit up dan overlap menggunakan material, peralatan dan tenaga kerja yang sama dipandang cocok dan sesuai digunakan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

citizen-journal

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Ruang lingkup dan fokus terkait dengan penelitian bidang studi dengan pendekatan Multidisipliner, yang meliputi: Ilmu Ekonomi dan Bisnis, Humaniora, Ilmu Sosial, Komunikasi, Teknik, dan ...