Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 8, No 3 (2025): MARTABE : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

FASILITASI PEMBENTUKAN KELOMPOK MASYARAKAT SADAR WISATA (POKDARWIS) DALAM MENGOPTIMALKAN WISATA DI DESA BETTENG

Hafidz Adi Wardhana, Danar (Unknown)
Mu’min, Mu’min (Unknown)
Sajidin, Muhammad (Unknown)
Sri Raja Dewi, Intan (Unknown)
Gusti, Aslam (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Aug 2025

Abstract

Desa Betteng merupakan salah satu desa di kecamatan pamboang kabupaten majene yang memiliki potensi wisata desa yaitu Wisata Desa Pattumea, berbagai upaya dilakukan oleh pemerintah desa untuk mengembangkan potensi wisata tersebut agar dapat meningkatkan ekonomi masyarakat desa, Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk memfasilitasi pembentukan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) untuk mengoptimalkan wisata desa Butu Pattumea yang terletak di Desa Betteng Kecamatan Pamboang, Kabupaten Majene. Adapun langkah-langkah yang dilakukan  adalah: 1) Melakukan Persiapan dengan koordinasi dengan Pemerintah Desa Betteng dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Majene. 2) Melaksanakan Forum Group Discussion (FGD)  3) Memfasilitasi Pemerintah desa dalam membentuk Pokdarwis tingkat desa 4) melaksanakan sosisalisasi guna meningkatkan kapasitas kepengurusan Pokdarwis. hasil dari kegiatan ini adalah meningkatkatnya pemahaman pemerintah desa dan masyarakat terkait Pokdarwis, dengan adanya kelompok  sadar wisata dapat mengoptimalkan wisata desa Butu Pattumea di desa Betteng. Kami Juga berharap kegiatan ini dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dan melibatkan masyarakat secara aktif dalam mempromosikan pariwisata, yang nantinya akan mengembangkan perekonomian desa dan meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PAD) desa Betteng

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

martabe

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Education Social Sciences

Description

Martabe Journal -Jurnal Pengabdian Masyarakat, published by Institute of Research and Community Service Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan. This journal contains the results of publication lecturers to the community of agrokompleks, Teacher Training and Science of teknosains, and sosbudkum ...