SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan
Vol 9, No 5 (2025): September (In Progress)

Hilirisasi bisnis budidaya ikan lele pada umkm “makmur berjaya”: edukasi dan pelatihan pengolahan abon lele

Khaira, Dicky Septiannoor (Unknown)
Rahman, Andri Nur (Unknown)
Widyanto, Rinto (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Sep 2025

Abstract

AbstrakUMKM memiliki peran strategis dalam pengembangan ekonomi lokal, termasuk sektor perikanan yang berpotensi memberikan nilai tambah melalui inovasi produk olahan. UMKM “Makmur Berjaya” di Desa Tampang Awang, Kecamatan Tatah Makmur, Kabupaten Banjar merupakan usaha budidaya ikan lele yang menghadapi tantangan rendahnya nilai jual produk segar. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mitra dalam hilirisasi budidaya ikan lele menjadi produk olahan abon berbasis teknologi tepat guna. Kegiatan dilaksanakan dalam dua tahap, yaitu edukasi dan pelatihan demonstrasi. Peserta berjumlah 10 orang, terdiri dari pemilik dan tenaga kerja UMKM. Evaluasi pengetahuan dilakukan dengan metode pre-test dan post-test menggunakan instrumen kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Analisis peningkatan pengetahuan menggunakan N-Gain Score dan uji beda berpasangan (paired t-test). Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada pengetahuan peserta. Sebelum intervensi, mayoritas peserta (70%) berada pada kategori pengetahuan rendah, sedangkan setelah edukasi sebanyak 60% peserta mencapai kategori baik. Nilai N-Gain Score sebesar 71,50% menunjukkan efektivitas edukasi dalam meningkatkan pemahaman peserta. Uji paired t-test menghasilkan selisih skor rata-rata sebesar 28,00 dengan p-value 0,000 (<0,05), yang membuktikan adanya perbedaan signifikan antara nilai pre-test dan post-test. Selain itu, pelatihan pengolahan abon lele mendorong keterlibatan aktif peserta pada setiap tahapan produksi, sehingga keterampilan teknis mereka semakin terasah. Kegiatan ini menyimpulkan bahwa edukasi yang dikombinasikan dengan praktik langsung terbukti efektif meningkatkan kapasitas UMKM dalam inovasi produk berbasis perikanan, sekaligus membuka peluang peningkatan daya saing dan keberlanjutan usaha. Kata kunci: UMKM; hilirisasi; abon lele; edukasi; pelatihan. AbstractMicro, Small, and Medium Enterprises (MSMEs) play a strategic role in strengthening the local economy, including the fisheries sector, which has great potential to generate added value through product innovation. “Makmur Berjaya” MSME in Tampang Awang Village, Tatah Makmur District, Banjar Regency, is a catfish farming business facing challenges of low profit margins from selling fresh products. This community service program aimed to improve the knowledge and skills of MSME members in the downstream process of catfish farming into shredded catfish products using appropriate technology. The program was carried out in two stages: education and hands-on training through demonstration. A total of 10 participants, consisting of the owner and workers, were involved. Knowledge evaluation was conducted using pre-test and post-test questionnaires that had been tested for validity and reliability. Data were analyzed using the N-Gain Score and paired t-test to measure improvement. The results indicated a significant improvement in participants’ knowledge. Prior to the intervention, 70% of participants were in the low knowledge category, whereas after the education session, 60% achieved the good category. The N-Gain Score of 71.50% reflected the effectiveness of the education in enhancing understanding. The paired t-test showed a mean score difference of 28.00 with a p-value of 0.000 (<0.05), confirming a statistically significant improvement. Moreover, the training activity encouraged participants’ active involvement in every production stage, thereby strengthening their technical skills. In conclusion, combining interactive education with practical training proved effective in enhancing MSMEs’ capacity for fisheries-based product innovation, while opening opportunities to improve competitiveness and business sustainability. Keywords: MSMEs; downstreaming; shredded catfish; education; training.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpmb

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Control & Systems Engineering Economics, Econometrics & Finance Education Engineering Environmental Science Health Professions Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Social Sciences Other

Description

SELAPARANG : Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan merupakan jurnal yang mendiseminasikan setiap pemikiran dan ide gagasan atas hasil penelitian dan pemanfaatan teknologi untuk diimplementasikan kepada masyarakat mencakup ; (1). Bidang ilmu pengetahuan ; MIPA (Matematika, Fisika, Kimia, Biologi), ...