Pesatnya perkembangan IPTEKS dan tekanan globalisasi mempersyaratkan setiap bangsa untuk mengerahkan pikiran dan seluruh potensi sumber daya yang dimilikinya untuk bisa survive dalam perebutan pemanfaatan kesempatan dalam berbagai sisi kehidupan. Oleh karena itu, siswa perlu dipersiapkan untuk memahami dan menguasai IPTEKS dalam rangka meningkatkan kualitas hidupnya, salah satunya melalui penerapan pendekatan pembelajaran yang sesuai. Salah satu pendekatan pembelajaran dimaksud adalah pendekatan sains teknologi dan masyarakat atau disingkat STM. Pendekatan STM merupakan pendekatan pembelajaran yang berawal dari masalah aktual yang terjadi di lingkungan sekitar sebagai akibat dari penerapan teknologi yang mempengaruhi kehidupan masyarakat. Melalui pendekatan STM, siswa diharapkan mampu menerapkan prinsip sains dan mengatasi permasalahan yang timbul dari munculnya teknologi terhadap lingkungan dan masyarakat
Copyrights © 2015