Desa Wawatu adalah salah satu desa yang terletak di wilayah pesisir Konawe Selatan. Salah satu hasil nelayan yang cukup melimpah adalah Gurita. Hasil tangkapan gurita, belum dikelola dengan baik untuk meningkatkan nilai ekonomi masyarakat. Pengabdian ini bertujuan untuk mengembangkan produk olahan gurita menjadi nugget sebagai alternatif sumber perekonomian masyarakat di Desa Wawatu, Kecamatan Moramo Utara, Kabupaten Konawe Selatan. Tim pengabdian melakukan beberapa kegiatan, seperti pengenalan dan pemilihan bahan baku yang berkualitas, pengolahan, pelatihan cara pembuatan nugget gurita, dan pengemasan produk. Tim pengabdian juga membantu promosi dan pemasaran produk ke pasar lokal. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa pelatihan pembuatan nugget gurita mendapat perhatian dan dukungan dari masyarakat di desa Wawatu.Kata Kunci : Gurita, nugget, pengabdian, perekonomian, produk olahan.
Copyrights © 2025