Jurnal Manajemen dan Inovasi (MANOVA)
Vol. 6 No. 1 (2023): Januari

Optimalisasi Jumlah dan Lokasi Gudang Distribusi Pupuk Bersubsidi di Jawa Timur Akibat Perubahan Regulasi Pemerintah

Erwin Indra Prasetyo (Unknown)
Usman, Indrianawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2023

Abstract

Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pertanian menerapkan kebijakan penurunan alokasi pupuk ZA dan SP-36 bersubsidi secara berkala sejak periode tahun 2020-2021. Kebijakan tersebut perlu direspon oleh PT Petrokimia Gresik sebagai satu-satunya produsen pupuk di lingkungan PT Pupuk Indonesia (Persero) yang mendapat tanggung jawab pengadaan dan penyaluran pupuk ZA dan SP-36 bersubsidi. Dampak penurunan alokasi pupuk bersubsidi adalah menurunnya utilitas gudang distribusi pupuk bersubsidi serta meningkatnya biaya logistik per unit produk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui lokasi dan jumlah gudang distribusi yang optimal di suatu wilayah yang mengalami penurunan alokasi pupuk bersubsidi. Provinsi Jawa Timur merupakan wilayah dengan penurunan alokasi pupuk ZA dan SP-36 bersubsidi yang signifikan. Mempertimbangkan hal tersebut, gudang distribusi di Provinsi Jawa Timur dipilih sebagai obyektif analisis dalam penelitian ini untuk mengurangi biaya operasional logistik pupuk bersubsidi. Penelitian ini merupakan kajian ilmiah terapan untuk membantu memecahkan permasalahan optimalisasi gudang distribusi pupuk bersubsidi di PT Petrokimia Gresik menggunakan pemodelan mixed integer linear programming, untuk meminimumkan biaya operasional logistik. Hasil dari penelitian ini diharapkan menjadi dasar bagi manajemen untuk mengambil keputusan dalam hal pemilihan gudang yang strategis serta efisien dalam hal biaya operasional logistik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

MANOVA

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Fokus jurnal ini berkaitan berbagai tema dan topik yang terkait dengan aspek dari manajemen, seperti : Manajemen Pemasaran Manajemen Keuangan, Manajemen Sumber Daya Manusia Manajemen Strategik Manajemen Operasional Manajemen Rantai Pasokan dan Ilmu Manajemen ...