Dalam kemacetan sering terdapat orang yang marah ataupun kesal, hal ini juga terjadi di Jalan Veteran Sungai Bilu Banjarmasin, sehingga disimpulkan ketika macet ada beberapa emosi disekitar lokasi macet itu berada. Hal ini yang mendorong peneliti untuk melakukan penelitian yang menggambarkan emosi masyarakat di Jalan Veteran ketika macet berdasarkan teori Daniel Goleman tentang bentuk dan karakteristik emosi. Penelitian ini menggunakan jenis kualitatif deskriptif dengan pendekatan fenomenologi empiris. Populasinya adalah masyarakat yang mengalami macet dalam aktivitasnya. Sample yang diambil adalah jenis Non probability sampling dengan model Purposive sampling. Hal ini membuat subjek dibagi 3 kelompok: orang yang bekerja, orang yang berkendara, dan orang yang berbelanja atau jalan-jalan yang setiap kelompok terdiri dari 2 orang. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan terdapat bentuk emosi marah, benci, sedih, dan senang (enjoyment). Karakteristik bentuk emosi marah yaitu pengendara yang marah cenderung mengklakson atau berteriak, dan mempercepat aktivitas bagi orang yang berbelanja. Karakteristik bentuk emosi benci yaitu menyalip pengendara lain dan menghindari jalan bagi orang yang berbelanja. Karakteristik bentuk emosi sedih yaitu pekerja pada Jalan Veteran yang sedih menatap jalanan dengan tatapan kosong. Karakteristik bentuk emosi senang yaitu dengan senang mendengarkan musik ataupun melayani pelanggan dengan semangat.
Copyrights © 2025