Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa terhadap konsep volume kubus dan akar pangkat tiga di Sekolah Dasar Negeri Kota Baru melalui penggunaan alat peraga PAPA ANGGA (Papan Akar Pangkat Tiga). Kegiatan ini berlangsung pada bulan Oktober 2024, dengan peserta sebanyak 29 siswa kelas lima dan enam. Metode pelaksanaannya meliputi pemberian materi, praktik penggunaan alat peraga, dan evaluasi melalui pre-test, post-test, dan angket respon siswa. Hasil pelatihan menunjukkan peningkatan yang signifikan pada rata-rata skor pre-test dari 27,59% menjadi 94,48% pada post-test. Lebih lanjut, hasil angket menunjukkan bahwa lebih dari 95% siswa merasa terbantu, lebih termotivasi, dan lebih tertarik dalam belajar matematika menggunakan alat peraga tersebut. Oleh karena itu, pelatihan ini efektif dalam meningkatkan pemahaman matematika dan motivasi siswa.
Copyrights © 2025