Journal of Artificial Intelligence and Digital Business
Vol. 4 No. 3 (2025): Agustus - October

Pengaruh Disiplin Kerja dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pabrik Tahu

Abidin, Moh Ali Zainal (Unknown)
Junaedi, Deddy (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh disiplin kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan di Pabrik Tahu Desa Kota Anyar, Kecamatan Kota Anyar. Disiplin kerja yang tinggi mampu menciptakan keteraturan dan stabilitas, sementara lingkungan kerja yang kondusif meningkatkan motivasi serta kinerja karyawan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dengan analisis regresi linier berganda. Populasi penelitian terdiri dari 32 karyawan bagian produksi, dengan teknik total sampling karena jumlah populasi yang terbatas. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner dengan skala Likert termodifikasi. Instrumen diuji validitas dan reliabilitasnya, serta dilakukan uji asumsi klasik untuk memastikan kelayakan model regresi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa disiplin kerja dan lingkungan kerja berpengaruh signifikan baik secara parsial maupun simultan terhadap kinerja karyawan. Nilai koefisien determinasi (R²) sebesar 0,721 menunjukkan bahwa 72,1% variasi kinerja karyawan dapat dijelaskan oleh kedua variabel tersebut, sedangkan sisanya 27,9% dipengaruhi oleh faktor lain di luar penelitian. Temuan ini menegaskan pentingnya peningkatan disiplin dan perbaikan lingkungan kerja dalam upaya meningkatkan produktivitas dan kualitas hasil produksi di pabrik tahu tersebut.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

RIGGS

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Journal of Artificial Intelligence and Digital Business (RIGGS) is published by the Department of Digital Business, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai in helping academics, researchers, and practitioners to disseminate their research results. RIGGS is a blind peer-reviewed journal dedicated to ...