Journal of Artificial Intelligence and Digital Business
Vol. 4 No. 3 (2025): Agustus - October

Analisis Strategi Pemenuhan Kelas Rawat Inap Standar Jaminan Kesehatan Nasional (KRIS-JKN) di RSUD Prof. Dr. H. M Anwar Makkatutu Kabupaten Bantaeng

Tandilino, Haspa (Unknown)
Fitrianingsih, Julia (Unknown)
Asri, Asri (Unknown)
Hardiyono, Hardiyono (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis strategi pemenuhan Kelas Rawat Inap Standar Jaminan Kesehatan Nasional (KRIS-JKN) di RSUD Prof. Dr. H. M. Anwar Makkatutu Bantaeng. Metode yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan 62 responden yang dipilih melalui accidental sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner dan dianalisis dengan uji deskriptif serta uji chi-square menggunakan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pemenuhan KRIS-JKN mencapai 82,3% dari 12 kriteria yang ditetapkan, meskipun terdapat 9 kriteria yang belum terpenuhi sepenuhnya. Analisis statistik menunjukkan adanya hubungan signifikan antara strategi pemenuhan dengan hasil asesmen (p-value = 0,000) serta mitigasi risiko dengan hasil asesmen (p-value = 0,000). Strategi yang diterapkan mencakup perencanaan pemenuhan sarana prasarana, penguatan koordinasi tim percepatan, dan manajemen risiko yang efektif. Temuan ini mengindikasikan bahwa keberhasilan implementasi KRIS-JKN memerlukan sinergi antara strategi teknis, dukungan anggaran, dan pengelolaan risiko yang komprehensif. Penelitian ini merekomendasikan peningkatan pendanaan, percepatan renovasi infrastruktur, serta pelatihan berkelanjutan bagi tenaga kesehatan guna mencapai target implementasi nasional tahun 2025.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

RIGGS

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Journal of Artificial Intelligence and Digital Business (RIGGS) is published by the Department of Digital Business, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai in helping academics, researchers, and practitioners to disseminate their research results. RIGGS is a blind peer-reviewed journal dedicated to ...