Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi hambatan belajar dan merancang desain didaktis konsep garis dan sudut di SMP Islamiyah Ciawi. Metode yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan sampel 30 siswa kelas VIII dan wawancara serta tes tertulis sebagai instrumen utama. Data dikumpulkan melalui tes, wawancara, dan dokumentasi, lalu dianalisis dengan teknik analisis deskriptif dan triangulasi untuk memastikan keabsahan data. Hasil penelitian menunjukkan adanya hambatan konseptual dan pengelolaan pembelajaran yang perlu diperbaiki. Disarankan agar guru memanfaatkan media visual dalam pembelajaran untuk meningkatkan pemahaman siswa. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan pengembangan pembelajaran matematika yang lebih efektif dan meningkatkan pemahaman siswa terhadap konsep garis dan sudut.
Copyrights © 2025