Jurnal Penelitian IPTEKS
Vol. 9 No. 2 (2024): JURNAL PENELITIAN IPTEKS

Unjuk Kerja Performa Mesin Motor 4 Langkah dengan Menggunakan Campuran Bioethanol-Pertamax

Mufarida, Nely Ana (Unknown)
Abidin, Asroful (Unknown)
Ridlo, Muhammad Zainur (Unknown)
Nurhalim, Nurhalim (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2024

Abstract

Bahan bakar fosil yang mengandung minyak bumi memiliki dampak negatif bagi lingkungan dan ketersediaannya semakin menipis. Oleh karena itu, diperlukan alternatif bahan bakar yang dapat mengurangi emisi gas rumah kaca dan meningkatkan efisiensi mesin. Salah satu alternatif bahan bakar adalah bioetanol, yaitu bahan bakar nabati yang dihasilkan dari fermentasi tanaman seperti tebu, jagung, atau gandum. Bioetanol dapat digunakan secara langsung pada mesin atau dicampur dengan bensin sebagai campuran. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis performa mesin motor 4 langkah dengan menggunakan campuran bioetanol-pertamax sebagai bahan bakar. Metode penelitian yang digunakan adalah pengujian torsi dan daya pada mesin 4 langkah 110cc dengan variasi putaran mesin dari 5000-9000 rpm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa campuran bioetanol-pertamax dapat meningkatkan daya dan torsi mesin pada putaran tinggi, sehingga dapat menghemat konsumsi bahan bakar dan merawat mesin lebih baik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

PENELITIAN_IPTEKS

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Education Engineering Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Journal Penelitian IPTEKS with p-ISSN: 2459-9921 and e_ISSN: 2528-0570 is a publication from the University of Muhammadiyah Jember in the form of writings that are published regularly, and has the aim of being a place to accommodate ideas, studies and studies, as well as being a channel of ...