Oportunitas
Vol 5 No 1 (2024): OPORTUNITAS : Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen, Kewirausahaan, dan Koperasi

PELUANG DAN TANTANGAN DALAM MENGGALI POTENSI BISNIS DI TIKTOK SHOP

dwi, fajar (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Apr 2024

Abstract

Era digitalisasi telah mengubah dunia bisnis dengan cara yang signifikan, berdampak pada industri dan perilaku konsumen. Dengan membuka peluang baru dan mengubah cara orang berbisnis, teknologi memainkan peran penting dalam transformasi ini. Media sosial, terutaman tiktok, telah membantu bisnis menghubungkan pelanggan dan memungkinkan pemasaran kreatif dan transaksi online. Namun, bersama dengan peluang, ada juga tantangan. Ini termasuk perizinan, ketergantungan pada satu platform, dan kemungkinan penipuan. Kesuksesan dalam mengoptimalkan potensi bisnis di era digital memerlukan inovasi, kreatifitas, pemahaman regulasi, dan adaptasi terhadap perubahan teknologi. Meskipun bisnis online memiliki manfaat, seperti membuka peluang bisnis, juga ada resiko, seperti penipuan, yang mempengaruhi baik konsumen maupun pebisnis. Metode kualitatif digunakan untuk menilai peluang bisnis di era digital.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

oportunitas

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Jurnal OPORTUNITAS diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Ekonomi Universitas PGRI Ronggolawe Tuban di Tuban sebagai media untuk menyalurkan pemahaman tentang ilmu di bidang pendidikan ekonomi, Manajemen, Kewirausahaan dan Koperasi yang berupa hasil penelitian lapangan atau laboratorium maupun ...