Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Kompensasi dan Budaya Organisasi Terhadap Produktivitas dengan Mediasi Motivasi Kerja (Studi Kasus pada PT. Hutan Rindang Banua). Dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan mengolah data primer melalui kuesioner yang diberikan kepada karyawan PT. Hutan Rindang Banua sebanyak 50 responden dengan teknik sensus. Data yang diperoleh diolah dengan menggunakan alat bantu SPSS versi 22. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini meliputi uji instrument, uji statistik, uji asumsi klasik, analisis regresi berganda dan uji sobel. Berdasarkan hasil uji penelitian yang ditemukan, yaitu : (1) Kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Motivasi Intrinsik pada karyawan PT. Hutan Rindang Banua. (2) Budaya Organisasi berpengaruh positif dan signifikam terhadap Motivasi Intrinsik pada karyawan PT. Hutan Rindang Banua. (3) Kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Produktivitas pada karyawan PT. Hutan Rindang Banua. (4) Budaya Organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Produktivitas pada karyawan PT. Hutan Rindang Banua. (5) Motivasi Intrinsik berpengaruh positif dan signifikan terhadap Produktivitas pada karyawan PT. Hutan Rindang Banua. (6) Motivasi Intrinsik mampu memediasi Kompensasi terhadap Produktivitas pada karyawan PT. Hutan Rindang Banua. (7) Motivasi Intrinsik mampu memediasi Budaya Organisasi terhadap Produktivitas pada karyawan PT. Hutan Rindang Banua.
Copyrights © 2020