Indonesia adalah negara pluralisme yang memiliki berbagai macam suku, etnis, adat, budaya dan agama. Keanekaragaman tersebut bukan hanya kekayaan bangsa, tapi juga merupakan identitas kultural Bangsa Indonesia. Salah satu keanekaragaman adalah rumah adat Lamin Tolan yang dimiliki Suku Dayak Benuaq yang berada di Kampung Lambing, Kecamatan Muara Lawa, Kabupaten Kutai Barat, Kalimantan Timur. Hingga saat ini Lamin Tolan masih digunakan Suku Dayak Benuaq untuk tempat tinggal dan kegiatan-kegiatan ritual. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Lamin Tolan sebagai identitas kultural masyarakat Suku Dayak Benuaq. Peneliti menggunakan metodologi deskriptif kualitatif dengan pendekatan etnografi. Dan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini adalah selain digunakan sebagai tempat tinggal dan kegiatan-kegiatan ritual, Lamin Tolan dari segi material menggunakan bahan-bahan alam dengan sedemikian rupa, sehingga memunculkan kesan unik, sederhana, dan dekat dengan alam. Inilah yang menjadi identitas kultural bagi Suku Dayak Benuaq.
Copyrights © 2023