Mushawwir: Jurnal Manajemen Dakwah dan Filantropi Islam
Vol 2 No 1 (2024): Mushawwir Jurnal Manajemen Dakwah dan Filantropi Islam

KONTESTASI KONSEP HIJRAH DI MEDIA SOSIAL ( STUDI KOMPARATIF MEDIA SUNNI DAN SALAFI )

Malik, Ashrun Mubarak (Unknown)
Nurfadillah, Nurfadillah (Unknown)
Sagirah, Sitti (Unknown)
Inayah, Sitti Syahar (Unknown)
Dja'fara, Syahril (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2024

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah adanya permasalahan terkait semakin merambatnya fenomenal Hijrah saat ini yang memunculkan kontestasi keagamaan khususnya masyarakat perkotaan (urban) yang mana terbukannya kran informasi melalui media sosial, dimana sedikit banyak menimbulkan gejolak pemikiran antara mereka. Diskusi antara “ mana benar” dan “mana salah” dalam hal agama semakin nyaring terdengar seturut penggunaan media sosial dalam perbincangan isu tersebut. Ketegangan tidak hanya terjadi dalam relasi antaraumat beragama, tetapi juga dalam internal umat islam. Kontestasi sendiri terjadi bukan hanya dikarenakan perbedaan dalam berpendapat saja, akan tetapi kurangnya penafsiran yang tidak tepat dan tanpa adanya Tabayyun terlebih dahulu sehingga menjadi salah satu pemicu adanya kontestasi di media sosial. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kualitatif- deskriptif. Penelitian ini lebih spesifik lagi menelaah antara media sunni dan salafi dengan menggunakan metode perbandingan (komparatif) dan teori CA (Conversational Argument) dimana penelitian ini akan membandingkan konsep hijrah dari media sunni dan salafi tersebut.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

mushawwir

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Social Sciences

Description

Mushawwir Jurnal Manajemen Dakwah dan Filantropi Islam merupakan jurnal dalam bidang Manajemen Dakwah dan Filantropi Islam. Jurnal ini diterbitkan oleh Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah serta telah bekerjasama dengan Perkumpulan Ahli Manajemen Dakwah Indonesia (PAMDI). Jurnal ini diterbitkan dua ...