Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka
Vol. 4 No. 2 (2025): Bulan November

Sosialisasi dan Pelatihan Digitalisasi untuk Meningkatkan Daya Jual UMKM Desa Taringgul Tengah Kecamatan Wanayasa Kabupaten Purwakarta

Nuryanti, Ayu (Unknown)
Wahyudi, Ira (Unknown)
Karlina, Rifia (Unknown)
Matin, Rizma Abdul (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Oct 2025

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan daya jual UMKM Desa Taringgul Tengah melalui sosialisasi dan pelatihan digitalisasi. Kegiatan dilaksanakan dengan pendekatan partisipatif melalui tiga tahap, yaitu observasi dan analisis kebutuhan pelaku UMKM, pelaksanaan seminar serta pelatihan penggunaan media digital, dan evaluasi hasil kegiatan. Sebanyak 41 pelaku UMKM mengikuti kegiatan yang berfokus pada pemanfaatan media sosial bisnis, teknik promosi digital, serta peningkatan branding dan kemasan produk. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman pelaku UMKM, ditandai dengan antusiasme peserta, 85% memahami pentingnya digitalisasi, 75% mulai menggunakan media sosial bisnis, dan 58% mencoba promosi digital. Kegiatan ini memberikan dampak positif berupa peningkatan kesadaran akan pentingnya transformasi digital dalam memperluas jangkauan pasar. Kesimpulannya, kegiatan sosialisasi dan pelatihan ini cukup efektif dalam memberikan pemahaman dasar, namun masih diperlukan pendampingan lanjutan agar strategi digital dapat diimplementasikan secara berkelanjutan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Jpmb

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Public Health

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka (JPMB) published 4 (Four) times a year (February, July, September, November), contains disseminates every thought and idea on the results of research and the use of technology to be implemented to the public, including field of science; Mathematics and Natural ...