Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (Abdimas) Universitas Baturaja
Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (ABDIMAS) Universitas Baturaja

PEMBINAAN BUTA AKSARA DENGAN MENGGUNAKAN METODE SAS DI DESA REJO SARI KAMPUNG 1




Article Info

Publish Date
04 Dec 2021

Abstract

Buta huruf merupakan salah satu faktor yang menghambat perkembangan sumber daya manusia disuatu wilayah tertentu. Buta aksara seringkali menjadi hal biasa sebagian dari masyarakat karena masih rendahnya sumber daya manusia yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat itu sendiri, di Desa Rejo Sari Kampung I Masih terdapat 10 orang yang menyandang buta aksara, hal tersebut hanya dibiarkan begitu saja tanpa ada solusi, buta aksara dianggap hal yang sudah biasa untuk masyarakat yang berprofesi sebagai petani. Solusi yang akan dilaksanakan yaitu memberantas buta aksara dengan menggunakan metode SAS sehingga masyarakat bisa belajar membaca dan bisa meningkatkan sumber daya manusia yang ada di Desa Rejo Sari. Pada pelatihan kedua didapatkan hasil yang cukup meningkat ada 8 orang yang sudah biasa membaca kata dan sudah hafal huruf, serta mampu membaca dalam bentuk kalimat, diajak bernyanyi kemudian biasa menuliskan lirik lagu yang telah dinyanyikan.

Copyrights © 2021