Limits: Journal of Mathematics and Its Applications
Vol. 21 No. 1 (2024): Limits: Journal of Mathematics and Its Applications Volume 21 Nomor 1 Edisi Ma

Pelabelan Koprima Pada Amalgamasi Graf Lengkap dan Graf Berlian

Hafif Komarullah (Unknown)
Slamin (Unknown)
Kristiana Wijaya (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Mar 2024

Abstract

Pelabelan koprima pada graf berorder n adalah pemberian label berbeda pada setiap titik di graf sedemikian sehingga setiap dua titik yang bertetangga mempunyai label yang relatif prima. Sebuah graf disebut graf prima jika label yang digunakan adalah n bilangan bulat positif pertama. Permasalahan pada pelabelan koprima adalah mendapatkan nilai terkecil dari kemungkinan label terbesar yang digunakan sehingga sehingga memenuhi aturan pelabelan koprima, yang dinamakan bilangan koprima. Pada paper ini dibahas bilangan koprima dari graf hasil amalgamasi titik pada graf lengkap. Selanjutnya dicari bilangan koprima dari graf berlian dan graf hasil amalgamasi titik graf berlian.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

limits

Publisher

Subject

Computer Science & IT Mathematics

Description

Limits: Journal of Mathematics and Its Applications merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Pusat Publikasi Ilmiah LPPM Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Surabaya, Indonesia. Limits menerima makalah hasil riset di semua bidang Matematika, terutama bidang Analisis, Aljabar, Pemodelan Matematika, ...